Prestasi

KEBERHASILAN ALUMNI

Alumni TK Islam Al Husna telah mencapai lebih dari seribu alumni. Suatu yang menakjubkan bahwa para alumni ini tidak lupa dengan atribut TK nya sebagai pondasi dasar yang ,membentuk mereka. Filosofinya adalah perkuat wadahnya di masa Golden Age (Usia Emas), jika wadahnya kuat maka isinya tidak akan tumpah. Wadah yang dimaksud adalah selesainya tugas perkembangan yang menjadikan anak siap mengarungi jenjang berikutnya, jika wadahnya kurang kuat atau tidak diperkuat sejak dini, maka akan terjadi keretakan dan isinya akan tumpah. Dengan filosofi inilah maka alumni TK Islam Al Husna banyak meraih kesuksesan pada jenjang-jenjang berikutnya. Sebut saja misalnya M. Choirul Anam angkatan 2007 telah lulus dari Akademi Angkatan Laut. Ketika lulus dari AAL segera dia minta kepada Bundanya agar menelpon Ibu Fauziah guru sekaligus kepala TK Islam Al Husna yang telponnya selama ini disimpannya bahwa dia telah berhasil meraih cita-citanya. Begitu pula Salma El Mutaqqha pembawa bendera di Istana Negara pada tanggal 17 Agustus 2019 juga merupakan alumni TK Islam Al Husna dan tetap memakai kerudung dan juga Alifah Fajriyyatul Izzah lulus kedokteran Unair juga alumni TK Islam Al Husna serta masih banyak alumni- alumni yang lain yang tidak bisa disebutkan satu per satu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *